K3 dalam memanjat Tower

Salah satu kegiatan yang paling sering dilakukan oleh seorang teknisi jaringam  adalah panjat tower.
Banyak yang bilang tidak buat nglakuin hal yang satu ini , karena manjat tower itu pekerjaann yang penuh tantangan, mengerikan dan sangat berisiko kalau kita tidak tau SOP nya.
Dan juga,  sangat membutuhkan kondisi yang benar2 siap baik secara fisik maupun mental.
bagi yang takut ketinggian mungkin jangan dulu kali ya, daripada ketakutan wktu manjat tower, hehe

 berbeda dengan orang yang biasa manjat tower, dengan tanpa mengabaikan hal² yang menjadikan faktor keamanan dan keselamatan, dan disertai rasa penuh tanggung jawab secara pribadi,team, ataupun pekerjaan, maka proses panjat tower pun bukan suatu pekerjaan yang mustahil dapat dinikmati secara nyaman.


Beberapa hal yang sangat perlu diperhatikan sebelum aktivitas memanjat dimulai adalah:

  1. Keamanan/Keselamatan Kerja
  2. Ketelitian/Kecermatan
  3. Konsentrasi pada pekerjaan

Keamanan/Keselamatan

Dalam hal aktivitas panjat tower, beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait dengan keamanan/keselamatan kerja antara lain:
  • Cuaca.
    kita harus pandai pandai melihat cuaca di sekitar kita.
    Jika dalam kondisi cuaca buruk,Hujan,Petir,atau Angin kencang, sebaiknya pekerjaan ditunda dan tunggu sampai kondisi cuaca telah membaik.
  • Kondisi Tower.
    Periksalah kondisi tower apakah sudah dalam kondisi yang memungkinkan untuk dipanjat.

    -Pastikan tiang tower berdiri pada pondasi yang masih kuat.

    -Periksa tali seling dan kencangkan bila memang diperlukan.

  • Sabuk Pengaman.
    Gunakan selalu sabuk pengaman.

    -Periksa sabuk pengaman yang akan digunakan, cek tali dan pengaitnya, pastikan dalam kondisi yang layak pakai.

    -Pasang sabuk pengaman pada badan senyaman mungkin, jangan terlalu kencang/kendor.

Ketelitian/Kecermatan

Untuk menghindari terjadinya naik-turun berulang ataupun kendala² lain yang mungkin bisa saja terjadi,periksa kembali dan pastikan semua peralatan yang dibutuhkan tidak ada yang ketinggalan dibawah.


Konsentrasi pada pekerjaan

-Jangan tegang, rileks dan santai namun tetap konsentrasi.

-Sangat disarankan, berdoalah sebelum memulai memanjat sesuai kepercayaan.

-Pada saat diatas, tetap jaga konsentrasi. Jaga pandangan dari hal² yang tidak perlu dilihat, fokuslah pada pekerjaan.



semoga apa yang saya sampaikan ini bermanfaat bagi teman2 semua, terimakasih :)







0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
Write here, about you and your blog.
 
Copyright 2009 Erika Juliani All rights reserved.
Free Blogger Templates by DeluxeTemplates.net
Wordpress Theme by EZwpthemes
Blogger Templates